Asyik, PNS Bakal Dapat Rumah Murah

Asyik, PNS Bakal Dapat Rumah Murah

Sabtu, 03 Maret 2012 02:04 WIB
REPUBLIKA.CO.ID, MALANG---Inilah kabar gembira untuk para pegawai negeri sipil alias PNS. Mereka ini siap-siap bakal dapat jatah rumah murah. Sayangnya, kabar gembira itu hanya untuk PNS di Kota Malang, Jawa Timur.

Sebanyak 500 orang pegawai negeri sipil (PNS) Kota Malang, Jawa Timur, golongan I dan II antre untuk mendapatkan rumah murah jatah dari pemkot setempat.

Kepala Dinas Perumahan Kota Malang Wahyu Setianto mengemukakan, untuk saat ini jatah rumah murah tersebut hanya diprioritaskan bagi PNS golongan I dan II yang belum memiliki rumah.

"Para PNS yang belum memiliki rumah itu bisa mengambil jatah rumah murah di kawasan Bandulan (Sukun) dan Tlogomas (Lowokwaru) dengan harga sekitar Rp74 juta hingga Rp77 juta," ucapnya.

Ia mengatakan, jumlah rumah yang dibangun untuk PNS tersebut sekarang masih 100 unit, dan kekurangannya akan dibangun secara bertahap. Tipe rumah bagi PNS itu adalah tipe 36 dengan luas tanah 99 meter persegi.

Selain mendapatkan rumah dengan harga murah, katanya, para PNS tersebut juga masih mendapatkan subsidi uang muka sebesar Rp 15 juta dari Badan Pertimbangan Tabungan Perumahan (Bapetarum), dan sisanya dibebankan pada PNS bersangkutan melalui angsuran bulanan.

Jumlah unit rumah yang akan dibangun tersebut sebanyak 437 unit melalui program seribu rumah PNS. Harga rumah pada tahap pertama yang dibangun di Lesanpuro (Kedungkandang) dipatok sebesar Rp 55 juta/unit.

Hanya, untuk merealisasikan pembangunan rumah murah tahap berikutnya masih menunggu penandatanganan kerja sama (MoU) dengan Bapetarum. Langkah itu diambil untuk memudahkan para PNS. "Kami masih terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan rumah bagi PNS golongan I dan II yang belum memiliki rumah sendiri (pribadi) ini," tuturnya.

sumber : http://www.republika.co.id/berita/regional/nusantara/12/03/02/m096ko-asyik-pns-bakal-dapat-rumah-murah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar