Kemenpera Akan Bangun Rumah Murah 100.000 Unit

Kemenpera Akan Bangun Rumah Murah 100.000 Unit

Tribunnews.com - Selasa, 15 November 2011 20:39 WIB
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) menargetkan pembangunan rumah murah sebanyak 100.000 unit, rumah susun 30.000 unit dan rumah tapak sejahtera 210.000 unit pada tahun 2012.

Hal ini didasarkan pada data BPS saat ini ada sekitar 13,6 juta masyarakat di Indonesia yang belum memiliki rumah. Ini menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan secara bersama-sama antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, sektor swasta serta masyarakat luas.

“Untuk memenuhi kebutuhan perumahan yang cukup banyak tersebut tahun depan kami mentargetkan pembangunan rumah murah sebanyak 100.000 unit, rumah susun 30.000 unit dan rumah tapak sejahtera 210.000 unit. Kami berharap Pemda juga bisa membantu penyediaan lahan dan perijinan pembangunan rumah murah ini,” demikian disampaikan Deputi Bidang Perumahan Formal Kemenpera, Pangihutan Marpaung, seperti dikutip dari rilis Kemenpera, di Jakarta, Selasa (15/11/2011).

Terkait program rumah murah bagi masyarakat, dia mengatakan ini akan diminati oleh pemerintah daerah (Pemda) di seluruh Indonesia. Pasalnya, melalui program rumah murah ini Pemda bisa membantu masyarakat di daerahnya untuk memiliki rumah yang layak huni dengan harga yang murah.

“Saat ini animo Pemda untuk membangun rumah murah untuk masyarakat cukup besar. Kami (Kemenpera-red) optimis program rumah murah ini bisa diminati oleh Pemda di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Penulis: Srihandriatmo Malau | Editor: Johnson Simanjuntak
Akses Tribunnews.com lewat perangkat mobile anda melalui alamat m.tribunnews.com

sumber : http://www.tribunnews.com/2011/11/15/kemenpera-akan-bangun-rumah-murah-100.000-unit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar